Kaki Naga
Resep Kaki Naga
Bunda, bosan dengan hidangan chicken nugget? Yuk beralih ke resep Kaki Naga tanpa ayam ini! Pastinya si kecil akan suka banget dengan rasanya. Terbuat dari ikan tenggiri dan udang yang dihaluskan bikin rasanya jadi gurih dan enak. Cara membuat Kaki Naga gampang loh Bunda! Pakai KOBE Tepung Bumbu Putih yang mengandung bumbu dan rempah khas Indonesia bikin masak apa aja jadi praktis dan lezat. Dibaluri dengan KOBE Breadcrumbs sebelum digoreng, hasil gorengan Kaki Naga jadi super renyah. Cocok untuk variasi hidangan atau camilan sehari-hari si kecil.
Bahan Kaki Naga
- 250 gram fillet ikan tenggiri (haluskan)
- 50 gram udang kupas (haluskan)
- 1 bungkus KOBE Tepung Bumbu Putih (75gr)
- 1 butir putih telur
- 2 siung bawang putih (haluskan)
Bahan Pelapis
- 2 butir putih telur (kocok lepas)
- 1 bungkus KOBE Breadcrumbs (270gr) (ayak, pakai yang halusnya)
Cara membuat Kaki Naga
- Aduk rata fillet ikan, udang, bawang putih dan putih telur. Aduk dan uleni hingga tercampur rata.
- Masukkan 100 gram KOBE Tepung Bumbu Putih. Aduk rata perlahan.
- Lilitkan adonan di tusuk sate dan bentuk seperti pentul. Lakukan sampai adonan habis.
- Celupkan adonan ke dalam putih telur. Gulirkan ke dalam KOBE Breadcrumbs yang sudah diayak.
- Goreng dalam minyak panas dengan api sedang hingga berwarna kuning keemasan.
- Angkat dan Kaki Naga siap disajikan selagi hangat.