Sambal Kentang

Sambal Kentang

Resep Sambal Kentang

Resep Sambal Kentang enak ini bisa menjadi pilihan Bunda untuk variasi sambal goreng kentang. Cita rasa sambal tomat dengan kentang berbeda dari yang biasanya. Dengan menambahkan tomat sebagai bahannya, Bunda dapat merasakan sambal segar yang bikin ketagihan. Penggunaan Saus Tiram Selera dalam resep sambal sederhana berikut mampu memberikan sensasi gurih mantap. Tak perlu belanja cabai, sebab BonCabe level 15 rasa Original menghadirkan pedas gila yang membuat penikmat Sambal Kentang tak ingin berhenti bersantap. Nikmati sambal dengan sepiring nasi dan lauk kesukaan Bunda, momen makan sehari-hari pun menjadi lebih istimewa. Ayo ke dapur dan coba buat sajian dari resep sambal berikut!

Nilai resep ini
(9)
5 porsi 20 menit

Bahan

  • 1 buah kentang sedang (kupas, potong kotak-kotak, goreng)
  • 8 siung bawang merah (iris-iris)
  • 2 siung bawang putih (iris-iris)
  • 1 buah tomat
  • gula secukupnya
  • 2 bungkus BonCabe level 15, rasa Original (7gr)
  • garam secukupnya
  • 1 sendok makan Saus Tiram Selera (25gr)
Kobe Nasi Uduk banner

Cara membuat Sambal Kentang

  1. Tumis bawang merah, bawang putih dan tomat hingga matang.
  2. Sebelum api dimatikan, tambahkan 1 sendok makan Saus Tiram Selera. Aduk rata.
  3. Tuang ke dalam ulekan. Tambahkan gula dan BonCabe level 15. Ulek.
  4. Tambahkan kentang goreng, ulek kasar. Aduk hingga rata.
  5. Siap sajikan.
 
 
Kobe Nasi Kuning