Cumi Asam Selera

Cumi Asam Selera

Resep Cumi Asam Selera

Resep Cumi Asam Selera yang patut Bunda coba untuk menyajikan hidangan seafood lezat di rumah. Diolah dengan Saus Tiram Selera yang terbuat dari tiram asli, sajian ini pasti terasa lebih gurih dan mantap. Tambahkan juga lada putih untuk menambah kenikmatan dan aroma pedas hangat yang berpadu dengan asam segar dari air perasan asam jawa. Sungguh perpaduan bumbu-bumbu yang semakin tak terelakan kelezatannya! Cumi Asam Selera nikmat disajikan sebagai menu sehari-hari untuk sarapan sampai makan malam bersama nasi hangat.

Nilai resep ini
(3)
1 piring sedang 50 menit

Bahan

  • 300 gram cumi (kerat-kerat punggung cumi tidak putus)
  • 1 sendok makan asam jawa
  • 50 ml air
  • garam secukupnya
  • gula secukupnya
  • 1 bungkus Saus Tiram Selera
  • lada putih secukupnya
  • 3 buah cabai rawit merah
  • minyak goreng secukupnya
Kobe Nasi Uduk banner

Cara membuat Cumi Asam Selera

  1. Siangi cumi, marinasi dengan lada dan garam biarkan 2 – 3 menit.
  2. Remas-remas asam jawa dengan 50 ml air, buang ampas.
  3. Tuang air asam jawa ke dalam wajan, masukkan cumi masak sampai air menyusut.
  4. Tambahkan Saus Tiram Selera dan gula, aduk-aduk.
  5. Masukkan 2 sendok makan minyak goreng. Tambahkan cabai rawit iris, aduk rata dan matikan api.
  6. Angkat dan sajikan selagi hangat.
 
 
Kobe Nasi Kuning