120 resep dengan "Ikan"


Fish And Chips

Fish And Chips

Resep Fish And Chips adalah salah satu sajian seafood yang cukup digemari di Indonesia. Sajian menu ikan dan kentang goreng asal Inggris ini biasanya menggunakan ikan dori dalam pengolahannya. Cara membuat Fish and Chips yang enak dan renyah di bagian luarnya cukup mudah dengan menggunakan Kobe Tepung Serbaguna Premium yang non MSG dan bervitamin. Aroma bawang putihnya yang harum semakin menambah kelezatan menu ikan dori ini. Dinikmati dengan kentang goreng dan mix vegetables melengkapi sajian Fish And Chips ini.
Lihat Resep ›

 

Pepes Ikan Mas

Pepes Ikan Mas

Resep Pepes Ikan Mas salah satu menu favorit khas sunda yang rasanya sayang untuk dilewatkan. Jika Bunda ingin menyajikan menu ikan mas yang lezatnya persis seperti di resto, wajib mencoba kreasi pepes berikut ini. Cara membuat Pepes Ikan Mas tak terlalu sulit. Selain menggunakan bumbu-bumbu dapur sederhana yang sering dipakai, tambahan Kobe Bumbu Kalasan bikin rasa pepes jadi lebih istimewa. Menikmati pepes ikan dengan nasi hangat bareng keluarga pastinya bikin acara makan bersama jadi mengenyangkan dan menyenangkan.
Lihat Resep ›

 

Woku Ikan Tenggiri

Woku Ikan Tenggiri

Ide menu makan siang yang sedap, resep Woku Ikan Tenggiri. Jika punya stok ikan tenggiri di kulkas, harus coba resep woku ikan khas manado berikut ini. Bikinnya praktis banget dengan langkah-langkah yang mudah sekali. Cara masak woku ikan agar makin nikmat dan beraroma mantap bisa mencampurkan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas ke dalam masakan. Bumbu sudah pedas sehingga tak perlu menambahkan cabe lagi. Rasa pedas segarnya menjadi kombinasi yang menggugah selera bagi siapa saja. Yuk sajikan untuk menu hari ini!
Lihat Resep ›

 

Seafood Lada Hitam Kemangi

Seafood Lada Hitam Kemangi

Resep Seafood Lada Hitam Kemangi yang pastinya banyak digemari. Olahan seafood dengan cita rasa pedas berempah dengan aroma daun kemangi ini menjadi favorit banyak orang. Cara membuat seafood sangat mudah dan tak butuh waktu yang lama. Menggunakan Saus Tiram Selera untuk membuat sausnya menjadikan rasanya semakin lezat dan istimewa. Aneka seafood seperti cumi, ikan, udang dan kerang dimasak krispi dengan menggunakan Kobe Tepung Serbaguna Special sehingga menghasilkan paduan yang nikmat. Yuk masak seafood untuk menu makan hari ini, dijamin semua makan dengan lahap pakai nasi.
Lihat Resep ›

 

Bawal Bakar Lada Hitam

Bawal Bakar Lada Hitam

Resep Bawal Bakar Lada Hitam merupakan kreasi ikan bawal yang dimasak dengan bumbu lada hitam. Hidangan seafood ikan bawal ini cocok banget buat Bunda dan keluarga pecinta masakan berbumbu pedas. Ternyata membuat menu ikan bawal yang menggugah selera cukup mudah, menggunakan Saus Tiram Selera yang terbuat dari tiram asli bikin cita rasa jadi gurih alami. Dinikmati dengan sambal kecap pedas BonCabe, pastinya sajian ikan bawal bakar ini jadi menu seafood favorit yang istimewa. Sudah tak sabar mau coba rasanya? Yuk recook resepnya Bunda!
Lihat Resep ›

 

Lele Goreng Bumbu Lengkuas

Lele Goreng Bumbu Lengkuas

Resep Lele Goreng Bumbu Lengkuas salah satu kreasi ikan lele goreng yang pastinya digemari. Karena cara membuatnya yang mudah dan rasa gurihnya yang sangat nikmat dipadukan dengan nasi dan cocolan sambal. Masak ikan lele yang rasanya berbumbu banget kini jadi mudah Bunda. Tak perlu ulek-ulek bahan-bahan dapur lagi, Bunda cukup pakai Kobe Bumbu Kalasan aja, rasa ikan menjadi lezat berbumbu. Tambahan lengkuas, kunyit dan jeruk nipis semakin menambah cita rasa rempah dengan aroma yang memikat. Tak perlu lagi beli pecel lele di warung tenda, bikin sendiri di rumah bisa lebih enak dan pastinya lebih higienis.
Lihat Resep ›

 

Bawal Pesmol Pedas

Bawal Pesmol Pedas

Resep Bawal Pesmol Pedas keasi ikan bawal masak pesmol yang gurih dan lezat rasanya. Ikan bawal merupakan salah satu ikan yang cukup terkenal di Indonesia. Ikan air tawar ini memiliki daging yang gurih dengan kandungan gizi yang cukup tinggi. Kreasi ikan bawal pesmol ini bisa menjadi alternatif resep sehat dengan rasa yang menggoda. Cara membuat olahan ikan bawal ini cukup mudah dengan menggunakan lada putih dan BonCabe level 15, rasa Original serta bumbu sederhana. Menghasilkan cita rasa kuah pesmol yang berempah dengan sentuhan pedas yang nikmat. Bingung masak apa untuk hidangan hari ini? Bikin ikan bawal pesmol aja yuk Bunda!
Lihat Resep ›

 

Roti Isi Tuna Jamur

Roti Isi Tuna Jamur

Punya ikan tuna dan jamur di kulkas? Dibuat menu Roti Isi Tuna Jamur aja! Pasti keluarga akan suka dengan hidangan roti gurih yang Bunda olah. Cita rasa kreasi roti ini pedas gurih yang pastinya dapat membuat pecinta roti ketagihan. Cara membuat Roti Isi Tuna Jamur sangat praktis dan cocok Bunda sajikan saat sarapan, karena prosesnya yang cepat. Dengan menggunakan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas yang sudah mengandung bumbu lengkap sehingga dapat memperkaya rasa pada isian tuna dan jamurnya. Ditambah dengan mayonnaise, daun selada dan cherry sebagai pelengkap makin menyempurnakan hidangan roti isi atau sandwich ini.
Lihat Resep ›

 

Tuna Kuning Kacang Panjang

Tuna Kuning Kacang Panjang

Resep Tuna Kuning Kacang Panjang yang spesial. Hidangan ikan istimewa bumbu kuning terlezat yang dimasak dengan cara dan bahan-bahan yang sederhana. Siapa yang tak suka dengan ikan tuna, selain rasa dagingnya yang lezat, ikan tuna juga kaya gizi yang baik untuk kesehatan tubuh. Sehingga menyajikan hidangan ikan tuna sangat dianjurkan untuk meningkatkan imunitas. Cara membuat ikan Tuna Kuning Kacang Panjang yang enak dan lezat menggunakan Kobe Bumbu Kalasan dan Saus Tiram Selera. Rasa kuah kuningnya jadi lebih gurih dengan paduan bumbu dan rempah lainnya seperti kunyit, serai, daun salam dan lainnya. Wajib menjadi hidangan sehat sehari-hari.
Lihat Resep ›

 

Tongkol Suwir Kecombrang

Tongkol Suwir Kecombrang

Resep Tongkol Suwir Kecombrang ini bisa jadi alternatif untuk Bunda dalam mengolah masakan ikan tongkol suwir pedas kering. Sensasi rasa asam dan wangi kecombrang ditambah gurihnya Saus Tiram Selera. Asli memanjakan lidah yang memakannya! Bagi yang kurang familiar dengan bunga rempah ini, sebenar rasa asamnya mirip jeruk lemon dan pedasnya mirip jahe. Aromanya mirip serai. Pasti sudah terbayang nikmatnya kan? Bila mengolah dalam porsi banyak tak masalah Bunda, karena masih aman bila dipanaskan. Selamat mencoba!
Lihat Resep ›