
Sate Ayam Lecker
Resep Sate Ayam Lecker
Sate Ayam Lecker, resep sate yang mudah dibuat dan sangat praktis. Berbahan dasar daging ayam, kreasi sate ini memiliki ciri khas sendiri. Dibumbui dengan Saus Tiram Selera, ketumbar, madu, kecap manis dan daun jeruk. Daging ayam yang direndam dengan Saus Tiram Selera membuat bumbunya meresap hingga ke dalam. Rasa manis dan gurihnya sate ayam berasa banget setelah dipanggang. Disantap bersama nasi hangat dan cocolan sambal kecap, Sate Ayam Lecker makin mantap rasanya!
Bahan
- 250 gr ayam fillet (potong serong)
- 1 sachet Saus Tiram Selera
- 2 sendok makan kecap manis
- 1 sendok teh ketumbar, dihaluskan
- 5 lembar daun jeruk, iris halus
- 2 sendok makan madu
- 7 buah tusuk sate
Bahan Sambal Kecap
- 10 buah cabe rawit merah, diiris
- 8 siung bawang merah, diiris halus
- 1 buah tomat (buang bijinya, dipotong-potong kotak)
- 2 buah jeruk limau (dibelah, buang bijinya)
- kecap manis secukupnya
Cara membuat Sate Ayam Lecker
- Rendam ayam dengan campuran Saus Tiram Selera, kecap manis, ketumbar dan daun jeruk. Tambahkan madu. Aduk rata dan rendam selama 15 menit atau lebih.
- Tusuk daging dengan tusukan sate. Bakar sate hingga matang. Sisihkan.
Cara membuat Sambal Kecap
- Campur semua bahan hingga rata. Sisihkan.
- Sajikan Sate Ayam Lecker dengan nasi dan sambal kecap.
