
Mie Ikan Pedas
Resep Mie Ikan Pedas
Nikmati sensasi pedas gurih yang menggoda dari resep Mie Ikan Pedas. Paduan sempurna antara kenyalnya mie dan potongan ikan yang dimasak dengan bumbu super pedas. Cara membuat Mie Ikan Pedas tak begitu sulit dengan menggunakan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas yang terbuat dari cabai asli. Bisa hasilkan rasa pedas tanpa harus pakai tambahan cabai lagi. Cocok disantap saat makan siang atau malam untuk penggemar hidangan ikan dan mie pedas yang bikin nagih.
Bahan
- 200 gram ikan tongkol
- 1 keping mie telur
- 5 siung bawang putih (cincang halus)
- 1 bungkus Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas
- 1 buah tomat
- 1 1/2 sendok makan Saus Tiram Selera
- air secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Cara membuat Mie Ikan Pedas
- Goreng ikan tongkol hingga matang. Potong-potong atau suwir menjadi ukuran kecil.
- Rebus mie telur hingga matang. Sisihkan dan beri minyak goreng agar tidak lengket.
- Siapkan wajan. Panaskan minyak goreng. Tumis bawang putih dan tomat. Tambahkan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas. Aduk rata.
- Tambahkan sedikit air dan masukkan Saus Tiram Selera. Aduk rata. Masukkan mie telur rebus dan ikan tongkol suwir. Aduk rata hingga bumbu meresap.
- Setelah matang, angkat dan sajikan.





















