Resep Labu Siam Isi Daging

Labu Siam Isi Daging

Resep Labu Siam Isi Daging

Labu siam adalah salah satu bahan makanan untuk mencegah hipertensi, tentunya sehat untuk dikonsumsi oleh keluarga. Yuk cobain kreasi resep labu siam, Labu Siam Isi Daging. Labu siam dikukus bersama dengan isian daging cincang yang dibumbui Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas dan Kobe Tepung Bumbu Putih. Sehingga menghasilkan rasa labu siam yang lembut dan lezat.

Nilai resep ini
(3)
12 potong 45 menit

Bahan Labu Siam

  • 6 bh labu siam ukuran sedang (belah 2, buang getahnya)
  • garam secukupnya
  • air secukupnya

Bahan Isian

Kobe Nasi Uduk banner

Cara membuat Labu Siam Isi Daging

  1. Keruk bagian tengah labu siam menyerupai cawan. Lumuri dengan garam hingga rata dan remas-remas. Cuci dengan air hingga bersih dan tusuki dengan garpu. Sisihkan.
  2. Siapkan bahan untuk isian. Rendam roti dengan susu cair hingga lunak. Sisihkan.
  3. Panaskan minyak, lalu tumis bawang bombay hingga harum. Angkat.
  4. Campur daging sapi dengan roti tawar, tumisan bawang bombay dan bahan lainnya. Aduk merata.
  5. Ambil 1 buah labu siam. Isi hingga penuh pada bagian tengahnya sampai adonan habis.
  6. Kukus Labu Siam Isi Daging kurang lebih 35 menit sampai matang. Angkat.
  7. Sajikan Labu Siam Isi Daging bersama sepiring nasi hangat.
 
 
Kobe Nasi Kuning