Misoa Tofu Poll Pedas

Misoa Tofu Poll Pedas

Resep Misoa Tofu Poll Pedas

Bikin hidangan makan siang yang spesial dengan membuat Misoa Tofu Poll Pedas. Lembutnya misoa dan tahu sutera lembut yang berpadu dengan rasa gurih dan pedasnya kuah kaldu ayam dari campuran Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas. Rasa pedasnya kuah misoa tofu yang mantap cocok disajikan dengan sepiring nasi hangat. Selamat mencoba Bun.

Nilai resep ini
(18)
2 porsi 20 menit

Bahan

  • 150 gr mie misoa
  • 300 ml kaldu ayam
  • 4 bh bakso sapi
  • 4 bh tofu atau tahu sutera lembut
  • 15 gr daun bawang
  • 1 ruas jahe (seukuran ibu jari)
  • bawang goreng secukupnya
  • 1 sendok makan sendok makan minyak sayur
  • air secukupnya
  • 100 gr udang rebus (ukuran sedang)
  • 1 bks Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas
Kobe Nasi Uduk banner

Cara membuat Misoa Tofu Poll Pedas

  1. Panaskan air hingga mendidih. Masukkan 1/2 sendok makan minyak sayur. Aduk-aduk. Kemudian matikan api
  2. Masukkan mie miso hingga mie lemas. Setelah mie misoa lemas, buang airnya
  3. Kemudian siram mie misoa menggunakan air dingin. Dan tuang 1/2 sendok makan minyak sayur agar mie miso tidak lengket. Sisihkan ke dalam mangkuk
  4. Panaskan kaldu ayam. Masukkan sosis, bakso dan daun bawang. Aduk-aduk kemudian masukkan 1/2 bungkus Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas. Aduk hingga bumbu rata
  5. Tuang kaldu ke mangkuk yang telah diisi mie, letakkan udang di atasnya kemudian tabur bawang goreng
  6. Sajikan selagi hangat
 
 
Kobe Nasi Uduk