57 Resep dengan "Sosis"


Nasi Panggang Keju

Nasi Panggang Keju

Punya nasi dan keju di rumah? Coba resep Nasi Panggang Keju yang lezatnya tak terkira. Layaknya pasta, kreasi nasi panggang ini lebih istimewa dan mengenyangkan karena berbahan dasar nasi. Bunda bisa menggunakan nasi sisa untuk membuat olahan nasi berlumur keju ini. Cara membuat nasi panggang mudah dan cepat serta rasanya nikmat karena menggunakan Saus Tiram Selera yang terbuat dari tiram asli. Tambahkan toping sosis, bakso dan cumi-cumi, menu ini benar-benar tak hanya sekedar kreasi nasi dengan keju.
Lihat Resep ›

 

Pizza Nasi Pedas

Pizza Nasi Pedas

Bunda punya sisa nasi di rumah dan bingung mau dibuat apa? Coba deh dibuat Pizza Nasi Pedas. Cara membuat pizza nasi pun mudah dan praktis karena menu ini tidak memakai proses pemasakan. Bunda hanya perlu menyiapkan nori dan menata nasi diatas norinya, kemudian diberi topping sesuai selera. Jangan lupa oleskan campuran saus tomat dan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas untuk rasa gurih dan pedas yang mantap. Pizza Nasi Pedas ini enak dan cocok untuk sarapan pagi atau bekal makan siang. Selamat mencoba dan berkreasi dengan resep Pizza Nasi Pedas Bunda!
Lihat Resep ›

 

Sosis Telur

Sosis Telur

Krispi Sosis Telur atau yang biasa disebut dengan Sostel adalah salah satu jajanan yang sedang hits sekarang ini. Siapa sih yang nggak suka dengan jajanan ini? Agar lebih sehat dan hemat, Bunda bisa membuatnya sendiri di rumah sebagai camilan untuk keluarga. Adonan Sostel ini terdiri dari campuran sosis, telur dan daun bawang. Pastinya akan lebih lezat dan renyah apabila Bunda tambahkan KOBE Tepung Kentucky Super Crispy dalam membuatnya. Bunda hanya tinggal campur dan kukus adonannya kemudian goreng sampai berwarna kecoklatan. Sajikan selagi hangat bersama sambal tabur agar lebih nikmat. Daripada anak jajan sembarangan di luar rumah, resep ini bisa jadi solusi yang lezat.
Lihat Resep ›

 

Nugget Tahu Sosis

Nugget Tahu Sosis

Pernah coba membuat nugget berbahan tahu? Resep Nugget Tahu Sosis wajib dicoba! Nugget biasanya berbahan dasar daging ayam, tapi kali ini Bunda bisa menggunakan bahan-bahan yang lebih murah tapi juga bergizi salah satunya tahu. Dikombinasikan dengan bahan-bahan lainnya seperti sayuran dan sosis, membuat menu nugget tahu menjadi lebih enak. Balurkan dengan Kobe Tepung Serbaguna Special untuk membuat tekstur dalam nugget ayam. Selain lembut, sajian satu ini juga memiliki aroma rempah semerbak dari lada putih. Jangan lupa, gunakan juga Kobe Breadcrumbs yang membuatnya lebih crispy di luar. Kreasi nugget praktis yang wajib Bunda coba di rumah!
Lihat Resep ›

 

Muffin Mie Panggang

Muffin Mie Panggang

Resep Muffin Mie Panggang cantik ini bisa jadi favorit baru Bunda. Bentuknya yang serupa dengan martabak mie, namun dikemas seperti muffin jadi semakin menarik tampilannya. Punya sosis dan mie di rumah, pas banget nih buat bikin kreasi mie yang satu ini! Apalagi Bunda penyuka makanan pedas, nggak pakai bumbu tambahan, cukup pakai Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas, rasa pedas mantap langsung berbaur dalam sekali gigit. Muffin Mie masih kurang pedas? Bunda bisa cocol dengan campuran mayonaise dan BonCabe. Rasa muffin mie ini sudah pasti menjadi istimewa! Nggak butuh lama, camilan lezat ini bisa disajikan hanya dalam waktu 30 menit saja.
Lihat Resep ›

 

Tamagoyaki

Tamagoyaki

Tamagoyaki atau biasa dikenal dengan sebutan egg roll, telur gulung atau telur dadar gulung ini asalnya merupakan kuliner khas Jepang. Di Indonesia, hidangan telur dadar gulung ini banyak dijumpai di restoran-restoran Jepang dengan rasa yang bervariasi. Resep telur gulung ini sangat sederhana, sehingga Bunda bisa langsung mempraktikkannya di rumah. Tidak butuh lama dan bahan-bahannya pun sangat mudah didapat, jadi Bunda bisa sajikan kreasi telur unik ini saat sarapan untuk si buah hati. Rasa gurih lezat nan istimewa yang berasal dari ekstrak saus tiramnya membuat Tamagoyaki ini pas banget di lidah! Mau menyajikan makanan ala Jepang yang murah meriah di rumah? Resep Tamagoyaki ini jawabannya! Cukup tambahkan Saus Tiram Selera pada adonan telur bersama dengan wortel dan sosis, aduk rata dan jadi deh hidangan telur gulung ala Jepang yang istimewa!
Lihat Resep ›

 

Tumis Okra

Tumis Okra

Tumis Okra yang lezat dan nikmat kini bisa dihidangkan dalam sekejap. Okra merupakan jenis sayuran yang bukan hanya enak, tapi juga sehat dan kaya nutrisi karena okra merupakan tanaman kaya protein dan serat. Kandungan minyak pada bijinya pun juga bernutrisi, lho. Dipadukan dengan sosis, bikin tumisan sayuran ini pas banget buat si buah hati yang susah makan sayur. Dengan menyantap Tumis Okra ini, bukan cuma rasa enak yang didapat, tapi juga banyak manfaat bagi kesehatan Bunda dan keluarga. Okra dikenal mengandung zat yang bisa mencegah pertumbuhan kanker dan memperlancar pencernaan. Sudah banyak manfaatnya, ditambah lagi diolah dengan Saus Tiram Selera yang membuat rasa gurihnya pas banget di lidah! Cara masaknya pun nggak ribet, jadi cocok banget buat Bunda yang nggak punya waktu banyak buat masak.
Lihat Resep ›

 

Sushi Poll Pedas

Sushi Poll Pedas

Resep Sushi Poll Pedas sederhana yang nikmatnya tiada tara. Dibuat unik dan beda karena pada makanan khas negeri sakura ini menggunakan nasi goreng sebagai bahan isiannya. Nasi goreng yang dibuat menggunakan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas menawarkan rasa pedas yang lezat yang cocok untuk sushi. Cara membuatnya praktis dan nggak butuh habiskan banyak waktu, serta bahan-bahannya mudah didapat. Keluarga pasti akan suka dengan rasanya yang berbeda dengan kreasi sushi kebanyakan. Jadi nggak perlu lagi deh pergi ke restoran Jepang untuk menikmati hidangan favorit ini!
Lihat Resep ›

 

Sosis Gulung Mie

Sosis Gulung Mie

Anak bosan dengan masakan Bunda di rumah? Hidangkan Sosis Gulung Mie yuk untuk bangkitkan selera makannya! Caranya sangat mudah dan Bunda bisa mengajak anak ikut membuatnya bersama-sama. Cukup sediakan sosis sapi, gulung dengan mie yang sudah direbus dan celupkan ke kocokan telur. Untuk merekatkannya, Bunda bisa menggunakan Kobe Tepung Kentucky Super Crispy. Jadi tekstur mie akan semakin renyah dan tentunya semakin lezat dengan kombinasi sosis. Bunda bisa menyajikan Sosis Gulung Mie sebagai bekal saat sekolah atau camilan saat anak bermain bersama teman-temannya. Daripada anak jajan sembarangan di luar rumah, resep Sosis Gulung Mie bisa jadi solusinya. Camilan yang enak, mudah dan menarik bisa jadi cara jitu membuat anak betah bermain di rumah.
Lihat Resep ›

 

Hotdog Kentang

Hotdog Kentang

Hotdog Kentang atau biasa disebut Hottang adalah satu camilan yang sedang populer saat ini. Hottang banyak digemari karena bentuknya yang unik dan rasanya yang lezat, sehingga banyak disukai anak-anak dan remaja. Perpaduan sosis dan kentang sebagai bahan utama menawarkan rasa asin dan gurih yang ramah di lidah. Resep Hottang ini sangat praktis, mudah, dan dijamin sangat mudah dibuat di rumah. Bunda hanya perlu menyiapkan tiga bahan utama yaitu sosis sapi, kentang, dan Kobe Tepung Kentucky Super Crispy. Tepung ini membuat tekstur sosis dan kentang menjadi lebih renyah. Rasanya pun semakin lezat, tanpa perlu menambahkan bumbu tambahan. Bunda bisa sajikan Hotdog Kentang selagi hangat dengan cocolan mayonaise dan BonCabe jika menyukai pedas. Resep Hottang ini bukan hanya untuk konsumsi di rumah saja, namun bisa membuka peluang bisnis Bunda di kemudian hari.
Lihat Resep ›